Ahmad Dhani Menduga Jaksa Tahu Siapa Sebenarnya Penyiram Air Keras ke Wajah Novel Baswedan
jpnn.com, JAKARTA - Ahmad Dhani memberikan tanggapannya mengenai tuntutan satu tahun penjara untuk terdakwa kasus penyiraman air keras Novel Baswedan.
Bapak lima anak ini menyebut tuntutan itu tidak masuk akal. Dhani menduga jaksa mengetahui siapa sebenarnya pelaku penyiraman air keras tersebut.
“Berdasarkan pengalaman saya yang pernah dibui. Jadi memuntahkan rasa marah ke JPU saya rasa kurang tepat. Mungkin saja kejaksaan memang memberikan sebuah tuntutan yang tidak masuk akal, ini baru dugaan saya, mungkin jaksa sendiri tahu bahwa pelakunya bukan terdakwa yang asli,” sebut Dhani dalam Channel Video Legend.
Hukuman itu, kata Dhani terkesan main-main jika dibandingkan dengan kasus UU ITE yang sempat menimpa dirinya.
“Ini dugaan saya, karena terkesan argumentasinya main-main hukumanya juga main-main. Misalnya, saya cuma ngetweet ‘siapa aja penista agama adalah bajingan yang perlu diludahi mukanya’ itu dituntut dua tahun, padahal saya tidak mencelakai siapapun, kalau dilihat saya tidak merugikan siapapun. Baik material dan immaterial saya dituntut dua tahun,” bebernya.
“Dan ini disiram air keras mata Novel Baswedan buta cuma dituntut satu tahun, ya kalau dibilang jaksa agungnya dulu (beda dengan) jaksa agungnya sekarang, itu tidak terlalu elevan,” jelas pentolan band Dewa 19 ini.
Karena itu, Dhani menduga jaksa penuntut umum sengaja memberikan hukuman ringan karena mengetahui yang sebenarnya bukan terdakwa pelakunya.
“Memang menurut saya mungkin ini disengaja, mungkin jaksa sendiri tahu bahwa yang menyiram Novel Baswedan bukanlah terdakwa, kejaksaan ingin memberikan sinyal ke masyrakat bahwa ini bukan pelakuknya. Jadi kalau misalnya investigasi saya yakin terdakwa ini bisa mengaku bahwa mereka ini bukanlah para pelakunya, dugaan kuat saya. Karena tuntutan jaksa satu tahun memperlihatkan bahwa ini cuma main-main saja,” tutur suami Mulan Jameela ini.(Pojoksatu/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Ahmad Dhani mengemukakan pendapatnya mengenai pelaku kasus penyiraman Novel Baswedan tersebut bedasarkan pengalaman dirinya di penjara.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Bersedia Mediasi Novi dan Agus, Denny Sumargo: Ikuti Aturan Saya
- Polemik Donasi Agus Korban Air Keras, Novi Tegaskan Uangnya Masih Utuh
- Ari Lasso Cerai, Audy Item Hingga Mulan Jameela Beri Dukungan
- Soal Jadwal Nikah Al Ghazali, Begini Jawaban Ahmad Dhani
- Ahmad Dhani Bocorkan Tanggal Pernikahan Al Ghazali dan Allysa Daguise
- Angga Disiram Cuka Para Seusai Antar Pacar, Pelaku 2 Orang Diburu Polisi