Ahmad Dhani Tak Sabar Lihat El Rumi Nikahi Syifa Hadju
Rabu, 11 September 2024 – 15:33 WIB

Pasangan selebritas El Rumi dan Syifa Hadju. Foto: Instagram/syifahadju
jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ahmad Dhani sudah merestui hubungan putranya, El Rumi dengan Syifa Hadju.
Dia juga tampaknya sudah tak sabar melihat putra keduanya dari Maia Estianty, itu naik pelaminan.
"Sudah, enggak perlu lama-lama (menikah)," kata Ahmad Dhani, dikutip dari kanal Intens Investigasi di YouTube, Rabu (11/9).
Ahmad Dhani, bahkan bicara blak-blakan soal sifat dan perilaku calon anak menantunya itu.
“Bagus, baik anaknya. Ibunya sudah ngirimin makanan ke kita sebagai tanda (perkenalan),” ujar Ahmad Dhani.
Suami Mulan Jameela itu pun tidak masalah jika El Rumi lebih dahulu menikah ketimbang Al Ghazali.
"Enggak apa-apa, terserahlah," ungkap pentolan Dewa 19 itu.
El Rumi dan Syifa Hadju diketahui menjalin hubungan sejak satu bulan lalu.
Ahmad Dhani sudah tak sabar melihat putra keduanya dari Maia Estianty, El Rumi naik pelaminan.
BERITA TERKAIT
- Dituding Maling oleh Ahmad Dhani, Judika Buka Suara
- Dimas Akira Ungkap Penyebab Nyaris Bercerai dengan Sheila Marcia
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget