Ahmad Dhani Tulis Surat, Mulan Jameela: Janji Allah itu Pasti

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Mulan Jameela ikut memperlihatkan surat yang ditulis Ahmad Dhani dari balik penjara. Dia lantas meminta suaminya itu untuk bersabar.
Foto surat dari Ahmad Dhani untuk mamanya itu diunggah Mulan Jameela di akun Instagram miliknya. Sebagai istri, dia juga mengirim doa untuk Ahmad Dhani.
"Janji Allah itu pasti, hikmah Allah itu Maha Besar. Berserah diri dan bersabar. Allah memberi yang terbaik untuk dunia dan akhirat kita. Insya Allah," tulis Mulan Jameela, Kamis (14/2).
Baca juga: Dari Penjara, Ahmad Dhani Tulis Surat untuk Ibunya
Diketahui, Ahmad Dhani menulis sebuah surat dari Rutan Medaeng, Surabaya. Surat tersebut dia tujukan untuk untuk ibunya, Joyce Theresia Pamela Kohler.
"Surat untuk Mama... Dari Anakmu tercinta," ungkap Ahmad Dhani mengawali surat yang dititipkan kepada pengacara Ali Lubis.
Baca juga: Ini Penyebab Sidang Ahmad Dhani di Surabaya Ricuh
Pentolan Dewa 19 itu berkeluh kesah soal penjara dalam suratnya. Dia menilai penjara adalah tempat untuk melatih kesabaran.
Penyanyi Mulan Jameela ikut memperlihatkan surat yang ditulis Ahmad Dhani dari balik penjara. Dia lantas meminta suaminya itu untuk bersabar.
- Kenang Titiek Puspa, Ahmad Dhani: Dewinya Komposer, Belum Ada yang Seperti Beliau
- Ahmad Dhani Kenang Momen Terakhir Bersama Titiek Puspa, Ungkap Fakta Ini
- Soal Pertemuan Prabowo & Megawati, Begini Respons Ahmad Dhani
- Dituding Maling oleh Ahmad Dhani, Judika Buka Suara
- Ide Gila Ahmad Dhani Mencari Bibit Pesepak Bola Unggul Pernah Dicoba di China
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka