Ahmad Luthfi Meluncurkan Program Speling, Warga Bisa Periksa Kesehatan Gratis di Balai Desa

Ahmad Luthfi Meluncurkan Program Speling, Warga Bisa Periksa Kesehatan Gratis di Balai Desa
Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi meluncurkan Program Layanan Dokter Spesialis Keliling (Speling). Foto: Humas Pemprov Jateng.

"Akan tetapi, kan, harus ditemukan dahulu kasus TBC ini. Kemudian, keluarga atau orang yang di sekelilingnya juga dicek. Dari 1 orang yang sakit, tressingnya minimal 8 orang. Dari situ akan ketahuan, tertular atau tidak" lanjutnya. 

Salah seorang warga Desa Karanggondang Pailus, Kecamatan Mlonggo, Sela Karainina Putri mengaku, beruntung dapat informasi lebih awal mengenai program tersebut, sehingga bisa melakukan pemeriksaan lebih cepat.

"Senang ikut ini (Speling), karena deket rumah dan dokternya spesialis," kata Sela usai menjalani USG dan janinnya diketahui laki-laki.

Rasa senang Sela semakin bertambah saat tahu jika pemeriksaan ini tak dipungut biaya alias gratis. 

"Jika biasanya di bidan bayar Rp 50 ribu, ini gratis. Lumayan bisa ngirit, uangnya bisa digunakan untuk kebutuhan yang lain," lanjutnya.

Seusai pemeriksaan selesai, dia bersyukur karena janin yang dikandungnya dinyatakan sehat. Dia berharap nantinya bisa lahir secara normal dan kondisi kesehatan ibu serta anak sehat semuanya. (*/jpnn)

Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi meluncurkan Program Layanan Dokter Spesialis Keliling (Speling).


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : JPNN.com

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News