Ahmad Luthi Inginkan Membangun Pelabuhan Modern di Jateng

Publik Private Partnership Diperluas
Mindo yang telah mendeklarasikan dirinya sebagai Calon Ketua Umum ABUPI periode 2023-2028 di Munas ABUPI, Februari mendatang optimistis target Gubernur Jateng Ahmad Luthfi yang menginginkan pelabuhan modern di Jateng bisa terwujud.
Caranya, salah satunya dengan melakukan kolaborasi dengan stakeholder terkait, termasuk ABUPI.
“Kami juga menyampaikan lima hal kepada pak gubernur. Yakni pertama, perlu segera dibentuk tim inti untuk semacam pendamping dari gubernur terpilih untuk menyelaraskan program yang ada. Kerjasama dengan Kadin, ABUPI, akademisi partisipasi dunia usaha, termasuk pers. Kolaborasi bersama dengan tim transisi dari gubernur segera dibentuk,” ujar Mindo.
Usulan yang kedua jelas Mindo, pihaknya menyampaikan bahwa kita adalah inisiator untuk publik private partnership untuk pembangunan dan pengelolaan PT Pelabuhan Rembang Kencana yang ada di Rembang.
“Saya sampaikan kepada pak gubernur bahwa pengusaha itu perlunya cuma dua kok. Apa itu kata pak gubernur. Saya bilang, kepastian usaha atau bisnis, investasi serta kepastian hukum. Beliau bilang oh ini yang sudah mengembangkan Pelabuhan di Rembang ya. Saya masih ingat saat saya masih jadi Kapolda Jateng. Ini akan diurus dab diperhatikan dengan sinergi dengan Pemprov Jateng. Iulah intinya,” ujar Mindo menirukan kalimat Luthfi.
“Kami sudah sejak 2007 investasi di Pelabuhan Rembang. Maka bersama Kadin juga kita suarakan lebih nyaring. Saya harapkan bantuan dari Kadin bisa saling mendorong supaya sesuai dengan putusan rekomendasi lembaga hukum,” imbuhnya.
Dilibatkan Distribusi Logistik
Gubernur Terpilih Jawa Tengah (Jateng) Ahmad Luthfi ingin di wilayah yang dipimpinnya ada pelabuhan yang modern.
- ATR/BPN: Hampir Seperlima Tanah di Jateng Belum Jelas Status Hukumnya
- Kementerian PKP Akan Renovasi 500 Rumah Warga Miskin Ekstrem di Jateng
- Kabar Baik soal Penempatan Guru PPPK di Jateng, Semoga Relokasi Disetujui
- Banyak Aduan Penempatan PPPK Guru di Jateng, Ini Solusinya
- Isu Pemekaran Provinsi Menguat, Pemprov Jateng Sebut Tak Ada Urgensinya
- Aplikasi Kantong UMKM Bantu Pelaku Usaha Jateng Berkembang di Era Digital