Ahmad Muzani: Gerindra Besar karena Kepercayaan Rakyat

Ahmad Muzani: Gerindra Besar karena Kepercayaan Rakyat
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menghadiri Rapat Koordinasi DPD Partai Gerindra Bangka Belitung. Foto: Istimewa.

Menurutnya, posisi, jabatan, dan pangkat hanyalah alat untuk mencapai tujuan rakyat, bangsa, dan negara.  

"Oleh karena itu, jangan sekali-kali kita berpaling dari tujuan itu. Kita semua berasal dari rakyat, berjuang bersama rakyat, dan tujuan perjuangan kita untuk rakyat,” kata wakil ketua MPR RI.

Muzani juga kembali mengingatkan kepada kader terkait pesan yang disampaikan oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto

“Berkali-kali Ketua Umum Partai Gerindra Pak Prabowo selalu mengingatkan kita bahwa kekuatan perjuangan kita adalah dukungan dari rakyat. Jangan menjauhi apalagi mengkhianati mereka," ujar Muzani dalam keterangan tertulisnya. 

Dia mengingatkan jabatan yang disandang ketua DPD Gerindra Babel sebagai gubernur, maupun anggota DPRD lainnya harus digunakan bagi kemaslahatan masyarakat provinsi tersebut.

Dengan begitu, ujar dia, maka Gerindra sebagai partai politik telah mencetak pemimpin yang mampu berbuat kebaikan dan memberi jalan keluar atas kesulitan dan masalah yang dihadapi oleh rakyat 

Jika itu yang dilakukan, maka kontribusi yang diberikan oleh Partai Gerindra sangatlah besar artinya. 

Oleh karena itu, upaya untuk terus mencetak pemimpin di legislatif dan eksekutif yang berorientasi kepada kepentingan bangsa dan negara akan terus dilakukan dalam perjuangan politik Gerindra. 

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengingatkan kadernya bahwa Gerindra besar karena kepercayaan rakyat. Oleh karena itu, dia mengingatkan jangan pernah berpaling apalagi menjauh dari rakyat. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News