Ahmad Rofiq: Pemindahan Ibu Kota Ciptakan Pemerintahan Bersih
jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf (TKN Jokowi – Ma’ruf) Ahmad Rofiq mendukung rencana Presiden Joko Widodo memindahkan ibu kota ke luar Jawa.
Menurut Rofiq, pemindahan ibu kota akan mendorong tata kelola negara lebih cepat dan bersih.
Selain itu, sambung sekretaris jenderal Partai Perindo itu, pertumbuhan bisnis juga bisa lebih cepat.
"Kebijakan Presiden Joko Widodo memindahkan ibu kota adalah rencana yang genuine dan strategis," kata Rofiq, Selasa (30/4).
BACA JUGA: Gerindra Tuding Wacana Pemindahan Ibu Kota Hanya Pengalihan Isu
Dia mengatakan, banyak negara yang sudah melakukan pemisahan antara ibu kota dan pusat bisnis.
Salah satunya ialah Amerika Serikat yang menjadikan Washington DC sebagai ibu kota dan New York sebagai kota bisnis.
India juga sama. Ibu kota India ialah New Delhi, sedangkan pusat bisnisnya di Mumbai.
Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf (TKN Jokowi – Ma’ruf) Ahmad Rofiq mendukung rencana Presiden Joko Widodo memindahkan ibu kota ke luar Jawa.
- Sowan ke Kediaman Jokowi, Sukarelawan Alap-Alap Dapat Arahan soal Ekonomi Komunal
- NasDem Mau Ajak Jokowi Bergabung? Willy Singgung Kenyamanan Pundak Surya Paloh
- Gerbong Nusantara: Jokowi Mewariskan Kebijakan yang Menyusahkan Rakyat
- Cawagub Jabar Temui Jokowi di Solo, Ini Salah Satu Isi Pembicaraan
- Prabowo Terbuka Bila Jokowi Masuk Gerindra, tetapi Tak Mau Memaksa
- Polemik Pemindahan Balai Kota, Ridwan Kamil: Mas Pram Membingungkan Masyarakat