Ahmad Yani: PPP Tetap Dukung Prabowo
jpnn.com - JAKARTA -- Sekretaris Majelis Pakar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Yani menyatakan partainya masih mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Radjasa di Pemilihan Presiden (Pilpres) mendatang.
Keraguan PPP 'banting stir' ke pasangan Jokowi-Jusuf Kalla (JK) mulai menyeruak. Itu setelah Ketua Umum PPP, Suryadharma Ali (SDA) ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi dana penyelenggaraan haji.
"Kita akan komitmen memberikan dukungan penuh. Dukungan tetap sah dan absah, karena SDA masih menjadi ketua umum," kata Ahmad Yani, Kamis (22/5).
Meski demikian, Ahmad Yani mengakui bahwa penetapan SDA sebagai tersangka akan berdampak pada semangat PPP di Pilpres. "Memang ada dampaknya. Ini sudah berjalan tinggal bagaimana melakukan konsolidasi lagi," ujarnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Sekretaris Majelis Pakar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Yani menyatakan partainya masih mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Lho Isi Surat JAD soal Teror Bom Panci di Kampus Unpar, Cermati Kalimatnya
- Gus Imin Dukung Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
- Mengenal Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya di Hari Pahlawan
- Begini Penjelasan Ahli Hukum Bisnis soal Kerja Sama PT Timah dengan Swasta
- Nihayatul Wafiroh Kecam Perkosaan Disertai Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
- Heboh, Surat Kaleng Ancaman Bom Beredar di Kampus Unpar Bandung