Ahmat Rianto, Remaja 17 Tahun Itu Belum Ditemukan, Tiga Temannya Selamat
Selasa, 03 November 2020 – 02:35 WIB
Pencarian itu juga melibatkan unsur BPBD Konawe, Polsek Uepai, dibantu oleh masyarakat sekitar dan keluarga korban.
Kronologi kejadian hilangnya Ahmat terjadi pada Senin sekitar Pukul 16.00 WITA.
Saat itu korban bersama tiga orang temannya berangkat dari rumah menuju Sungai Konaweha untuk berenang, namun pukul 16.30 WITA, keempat orang tersebut terseret arus di sungai.
"Tiga orang berhasil diselamatkan oleh warga yang berada di sekitar sungai, dan satu orang lagi terbawa arus sungai yang deras. Diduga korban tenggelam," jelasnya.
Ketiga orang yang selamat, yakni Aditya, Asrifal dan Supriadi. Sedangkan Ahmad Rianto belum ditemukan.(antara/jpnn)
Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP/Basarnas) masih berupaya menemukan Ahmat Rianto.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
BERITA TERKAIT
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Kebakaran Melanda Gedung Tempat Pelelangan Ikan di Kendari Sultra
- Meccaya Resmi Luncurkan 88 Acne Cream & Sarijel
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Pesta Rakyat ASR-Hugua Kolaka Berlangsung Meriah: Ajak Masyarakat Wujudkan Perubahan Sultra