Ahok Ajak Korban Penggusuran Beternak Lele di Rusun
jpnn.com - JAKARTA - Salah satu alasan warga korban penggusuran menolak direlokasi ke rumah susun milik Pemprov DKI adalah lokasinya yang jauh dari tempat mereka mencari nafkah. Selain tidak efisien dari faktor waktu, ongkos transportasi yang harus dikeluarkan menjadi beban baru bagi warga.
Atas masalah ini Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama menawarkan solusi. Pria yang akrab disapa Ahok itu membuka lapangan pekerjaan di sekitar rumah susun.
Hal itu disampaikannya saat berkunjung ke Rusun Marunda, Jakarta Utara, Selasa (18/10).
Seperti diketahui, lokasi tersebut menjadi rumah baru ribuan korban penggusuran oleh Pemprov DKI di sejumlah wilayah.
"Saya mengajak warga penghuni Rusun Marunda untuk bisa mengelola peternakan ikan lele. Sistemnya adalah bagi hasil, dimana 80 persen untuk yang kerja dan 20 persen untuk pemerintah,” papar Ahok.
Ahok memastikan para penghuni rusun Marunda yang mau berusah pasti akan diberikan modal.
Tidak hanya menjadi peternak ikan lele saja melainkan kegiatan dan keterampilan jahit menjahit dan lainnya.
"Warga diperbolehkan membuat usaha untuk menambah penghasilan. Sehingga betah tinggal di rusun," kata Ahok.
JAKARTA - Salah satu alasan warga korban penggusuran menolak direlokasi ke rumah susun milik Pemprov DKI adalah lokasinya yang jauh dari tempat mereka
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS