Ahok Akhirnya Sadar, Ini Resolusi Dia di 2017
Rabu, 28 Desember 2016 – 23:10 WIB
jpnn.com - JPNN.com – Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memiliki resolusi pada 2017. Jika terpilih lagi menjadi Gubernur DKI pada Pilkada DKI 2017, maka dia akan hati-hati dalam berbicara.
“Supaya enggak dapat fitnah, untuk dipelintir,” kata Ahok di Cililitan Kecil, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (28/12).
Menurut Ahok, seseorang bisa memperbaiki diri menjadi lebih santun. Hal yang sulit diperbaiki bagi dia adalah jika memiliki karakter untuk korupsi.
“Kalau mau santun lebih gampang kan. Kalau cuma milih kata-kata kan gampang, kami belajar saja memilih kata-kata yang kamu suka. Tapi, kalau karakter kamu korup kan susah,” ungkap Ahok.
Ahok terjerat dalam perkara dugaan penodaan agama imbas perkataannya mengenai Surah Al Maidah ayat 51. Dia berstatus sebagai terdakwa perkara itu. (gil/jpnn)
Baca Juga:
JPNN.com – Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memiliki resolusi pada 2017. Jika terpilih lagi menjadi Gubernur DKI
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
BERITA TERKAIT
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni
- Momen Ridwan Kamil Soroti Kerja Ahok dan Anies di Debat Pilgub Jakarta
- Ketika Ridwan Kamil Jadikan Ahok & Anies Sasaran Tembak di Debat Terakhir