Ahok Bakal Menulis Buku di Ruang Tahanan

Ahok Bakal Menulis Buku di Ruang Tahanan
Ahok. Foto: Miftahulhayat/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Penasihat hukum menjenguk Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Selasa (30/5). Ahok mendekam di sana setelah divonis bersalah dalam perkara penodaan agama.

Ronny Talapessy, salah satu penasihat hukum Ahok, menjenguk kliennya di Mako Brimob. Dia didampingi oleh rekan penasihat hukum lainnya yakni Fifi Lety Indra dan Josefina A. Syukur.

Ronny mengatakan, Ahok berada dalam kondisi sehat. Ketika mendekam di Mako Brimob, mantan Bupati Belitung Timur itu memiliki kegiatan menulis buku. Dia menjelaskan, ada tiga buku yang ditulis Ahok.

“Bukunya berisi pemikiran dan renungan beliau (Ahok)," kata Ronny saat dihubungi JPNN.com, Selasa (30/5).

Selain itu, Ronny menambahkan, Ahok juga suka berolahraga dan membaca surat dari para pendukungnya di Mako Brimob. Menurut Ronny, Ahok mendapat ratusan surat dari para pendukungnya.

“Sampai ada 400 surat. Banyak pokoknya," ucap Ronny.(gil/jpnn)


Penasihat hukum menjenguk Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Selasa (30/5). Ahok mendekam di sana setelah


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News