Ahok Berpeluang Rontok di Putaran Pertama
jpnn.com - JAKARTA - Pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI yang diikuti tiga pasang kontestan diprediksi bakal berlangsung dua putaran.
Berdasarkan surveit terkini Lembaga Survei Indonesia (LSI), tidak ada satu pasang calon pun yang elektabilitasnya melewati 50 persen.
Survei LSI yang digelar 26-30 September 2016 menunjukkan elektabilitas duet incumbent, Basuki T Purnama-Djarot S Hidayat hanya 31,4 persen.
Sedangkan Anies Baswedan-Sandiaga Uno di urutan kedua dengan elektabilitas 21,1 persen.
Di posisi buncit ada duet Agus Yudhoyono-Sylviana Murni.
Elektabilitas pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur DKI dari Koalisi Cikeas itu di angka 19,3 persen.
"Distribusi dukungan merata di tiga pasangan calon. Selisih margin Ahok dan Anies hanya sepuluh persen. Sementara, Ahok dengan Agus bedanya 12 persen," kata peneliti LSI Adjie Alfaraby saat memaparkan hasil survei di kantor LSI, Jakarta, Selasa (4/10).
Adjie menambahkan, jarak aman bagi calon incumbent adalah 20 persen dibanding kompetitor terdekatnya.
JAKARTA - Pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI yang diikuti tiga pasang kontestan diprediksi bakal berlangsung dua putaran. Berdasarkan surveit
- Percaya Diri Didukung Jokowi, Ridwan Kamil Yakin Bakal Menang
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Asosiasi Lembaga Survei Presisi Sambut Poltracking Indonesia jadi Anggota Baru
- Ketua DPP NasDem Ajak Warga Teluk Merempan Dukung Afni Zulkifli-Syamsulrizal
- Kembali ke Solo, Kaesang Perkenalkan Respati-Astrid kepada Warga Pucang Sawit
- Fahira Sebut Ridwan Kamil Bakal Tutup Perusahaan Miras PT Delta Djakarta