Ahok Candain Sandiaga Soal Saham di Perusahaan Saratoga
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Sandiaga Uno menghadiri acara Silaturahmi & Deklarasi Damai Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 di Monas, Jakarta, Senin (17/4).
Ahok dan Sandi mendapat kesempatan untuk menyampaikan sambutan. Mereka naik berdua ke atas panggung ketika memberikan sambutan.
Ahok yang pertama kali memberikan sambutan. Di awal sambutannya, dia sempat menyampaikan candaan.
Hal itu berkaitan dengan pendamping Ahok, yakni Djarot Saiful Hidayat yang tidak hadir. Selain itu, Anies Baswedan, yang merupakan pasangan Sandi juga tak hadir.
"Karena wakil saya enggak datang, minjam wakil. Karena gubernur enggak datang, minjam gubernur," kata Ahok.
Selain itu, Ahok menyatakan, dia dan Sandi juga berseloroh mengenai saham PT Saratoga Investama Sedaya Tbk.
Sandi merupakan bekas Presiden Direktur dari Saratoga. Dia pun telah menjual sahamnya di perusahaan tersebut.
"Kami berdua bercanda kalau yang tiga menang saham Saratoga naik," ucap Ahok.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Sandiaga Uno menghadiri
- 42 Persen Pemilih Golput di Pilgub Jakarta 2024, Terbanyak Memilih saat Anies vs Ahok
- Pramono Sebut Nama Anies Hingga Ahok Setelah Unggul di Quick Count
- Pramono-Rano Bisa Menang Satu Putaran Jika Anak Abah-Ahoker Bersatu
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Momen Ridwan Kamil Soroti Kerja Ahok dan Anies di Debat Pilgub Jakarta