Ahok Cerita, Setiap Usai Kampanye Tangannya Terluka
jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menceritakan pengalaman tidak menyenangkan ketika bertemu warga di Rumah Lembang, Jakarta, Rabu (21/12).
Mantan Bupati Belitung Timur itu kerap terkena cakaran warga yang sangat antusias untuk bertemu dengan dirinya di Rumah Lembang.
Karenanya, Ahok mengimbau agar warga tidak perlu menarik-narik dirinya, apabila bagi yang berkuku panjang.
"Saya minta bantuannya kepada semuanya, kalau kukunya panjang enggak usah tarik-tarik, karena saya kena kuku," kata Ahok.
Suami Veronica Tan itu menyatakan, setiap pulang kampanye, tangannya selalu terluka imbas terkena cakaran warga yang memegang tangannya. Dia khawatir infeksi karena luka cakar.
"Kalau pulang saya luka. Saya takut infeksi," ucap Ahok. (gil/jpnn)
JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menceritakan pengalaman tidak menyenangkan ketika bertemu warga di Rumah Lembang,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pilgub Jakarta 2024, Mas Pram – Bang Doel Menang Versi Quick Count, Taki R Parapat Bersyukur
- Jan Maringa Yakin YSK-Victory Dapat Mempercepat Pemerataan Pembangunan di Sulut
- Keluarkan 5 Seruan Sikapi Ketidakadilan di Pilkada, Bu Mega Ajak Rakyat Berani
- Bu Mega Bikin Pernyataan soal Pilkada, Isinya Singgung Praktik Lancung Pengerahan Aparat Negara
- PDIP Sebut Ade-Asep Menang di Quick Count Pilbub Bekasi
- Cak Lontong Optimistis Melihat Quick Count Pram-Doel, Satu Putaran!