Ahok Cuma Pemburu Kekuasaan, Ini Buktinya
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) awalnya telah gembar-gembor bakal maju pilkada lewat jalur perseorangan alias independen. Namun, belakangan ini santer terdengar kabar bahwa Ahok telah berubah pikiran dan memilih partai politik sebagai kendaraanya.
Politikus Gerindra Syarif mengaku tak terkejut jika Ahok benar-benar putar haluan. Menurutnya, sejak awal mantan kader Gerindra itu memang seorang politikus yang pragmatis.
"Ini makin menunjukkan kepada publik bahwa Ahok memang ambisius mengejar kekuasaan," katanya kepada wartawan di Jakarta, Minggu (10/7).
Syarif pribadi tak peduli apakah Ahok maju lewat partai atau independen. Dia hanya iba kepada relawan TemanAhok yang selama ini sudah bekerja keras mengumpulkan KTP agar sang petahana bisa maju pilkada tanpa dukungan partai.
"Sudah pasti mereka kecewa. Tapi kita bisa maklumi, kan memang sudah biasa Ahok itu bikin kecewa," jelasnya.
Dia menduga bahwa Ahok takut tidak lolos verifikasi KPUD jika maju lewat jalur independen. Menurut Syarief, publik akan menilai sendiri konsistensi Ahok yang berubah haluan memilih jalur partai untuk meloloskan diri menjadi calon gubernur.
"Dahulu memuji setinggi langit bahwa tidak akan mengecewakan Teman Ahok karena mereka pemuda revolusioner. Tapi sekarang faktanya apa. Saya kira publik cerdas mencermati sikap dan perilaku politik Ahok selama ini," tegas Syarief yang juga anggota DPRD DKI. (rmol/dil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) awalnya telah gembar-gembor bakal maju pilkada lewat jalur perseorangan alias independen.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tinjau Makan Bergizi Gratis di Kota Bogor, Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Hal Ini
- Saleh PAN: Selamat Bekerja Buat Mas Pramono dan Bang Rano
- Dituduh Curang Bersama KPU di Pilkada Siak, Afni: Silakan Rakyat Menilai Sendiri
- Prabowo Tak Diundang ke HUT PDIP, tetapi Bakal Diminta Hadir Pas Kongres
- Raih 3 Juta Lebih Suara, Andra Soni-Dimyati Ditetapkan jadi Gubernur & Wagub Terpilih Banten
- Gelar HUT ke-52 di Sekolah Partai, PDIP Lakukan dengan Konsep Seperti Ini