Ahok Dekati Perguruan Tinggi Swasta
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, tidak boleh ada diskriminasi dalam pendidikan. Hal itulah yang sedang diusahakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
"Peningkatan mutu (pendidikan) tidak hanya memberikan KJP, bukan hanya memberikan bus sekolah," kata Ahok, sapaan Basuki di Balai Kota, Jakarta, Senin (2/5).
Nantinya, sambung Ahok, para pemegang KJP yang bisa masuk Perguruan Tinggi Negeri akan diberikan bantuan sebesar Rp 18 juta per tahun.
Ahok menambahkan, Pemprov DKI Jakarta juga berusaha mendekati perguruan tinggi swasta. Perguruan tinggi itu diharapkan mau memberikan pembebasan biaya kuliah di seluruh Indonesia kepada anak-anak pemegang KJP.
"Dengan demikan kami harapkan mutu pendidikan tidak ada diskriminasi buat orang yang rajin belajar. Jadi anak pemegang KJP tidak patah semangat karena ada jaminan biaya hidup dari kami," ungkap Ahok. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sampaikan Pesan Prabowo soal Kurikulum Merdeka, Alon-Alon
- Mendikdasmen: Coding dan Artificial Intelligence Mulai Diajarkan pada Tahun Ajaran Baru
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert