Ahok: Dengan Kartu Jakarta One, Semua akan Lebih Mudah
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meyakini, kartu Jakarta One yang bakal diluncurkan bekerja sama dengan Bank Indonesia, bakal memudahkan semua pihak.
Tidak saja pemegangnya, namun juga pemerintah dapat lebih mudah menyalurkan bantuan. Karena kartu Jakarta One dapat digunakan sebagai alat pembayaran berbagai keperluan, termasuk kendaraan umum dan terintegrasi dengan identitas diri pemegangnya.
"Harapannya Jakarta bisa menjadi etalase untuk menunjukkan pentingnya tidak ada transaksi tunai," ujar gubernur yang karib disapa Ahok tersebut, Kamis (2/6).
Karena terintegrasi dengan data kependudukan, maka kartu Jakarta One kata Ahok, juga memudahkan pemerintah menyalurkan bantuan untuk warga kurang mampu.
Misalnya saat menggelar operasi pasar murah, maka akan diketahui siapa saja yang membeli barang kebutuhan pokok tersebut. Karena model pembeliannya tak lagi secara tunai, tapi menggunakan kartu Jakarta One.
"Kami akan adakan operasi pasar setiap hari. Lewat Jakarta One, kami jadi bisa tahu siapa yang beli," ujarnya.
Ahok juga mencontohkan kemudahan dengan model transaksi non tunai seperti yang ia lakukan selama ini.
"Saya uang operasional disimpan di bank, paling aman. Dia bantu saya nyatet, tahu ngirim ke siapa. Kalau bank buka buat pejabat publik, saya rasa yang mau korupsi juga mikir," ujarnya.
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meyakini, kartu Jakarta One yang bakal diluncurkan bekerja sama dengan Bank Indonesia, bakal
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS