Ahok Dipenjara, Djarot: Nyelamatin DKI Dulu, Dong
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memilih berfokus mengelola ibu kota jelang berakhirnya masa jabatannya pada Oktober 2017 nanti.
"Nyelamatin DKI dulu, dong, untuk 2017. Kerja harus tetap, pelayanan harus tetap," kata Djarot di Balai Kota, Jakarta, Selasa (9/5).
Djarot belum mau berkomentar banyak ketika disinggung kemungkinan menjadi pengganti Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai gubernur DKI Jakarta.
"Kok, berandai-andai. Anda itu berandai-andai," ucap Djarot.
Sebagaimana diketahui, Ahok dijatuhi hukuman dua tahun penjara.
Dia dinilai terbukti melakukan tindakan pidana penodaan agama sebagaimana diatur Pasal 156 a Kitab Undang-Undang Hukum Pidana.
Ahok langsung dieksekusi setelah pembacaan putusan dari majelis hakim.
Dia langsung dibawa ke Rumah Tahanan Cipinang, Jakarta Timur. (gil/jpnn)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memilih berfokus mengelola ibu kota jelang berakhirnya masa jabatannya pada Oktober 2017 nanti.
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Kaesang Pakai Rompi Bertuliskan Anak Mulyono, Djarot PDIP Katakan Hal Ini, Jleb!
- Jokowi Reshuffle Kabinet, PDIP Soroti Ketidakhadiran Prabowo di Istana
- Grace Natalie Minta Pak Djarot Datang Sendiri, Hati-Hati
- Bobby Bakal Melawan Kotak Kosong di Pilkada Sumut? Djarot: Tergantung PDIP
- PDIP Isyaratkan Siap Hadapi Bobby: Biarkan Semut Melawan Gajah
- Soal Pemindahan IKN, Djarot: Sebelumnya Menyampaikan Sangat Siap, Ternyata Belum