Ahok Disidang, #GuePilihAniesSandi Trending di Twitter
jpnn.com - JPNN.com - Hastag #GuePilihAniesSandi menjadi trending topic twitter Selasa (27/12) pagi.
Tanda pagar (tagar) tersebut diawali postingan video singkat dari komika kenamaan Pandji Pragiwaksono.
Melalui postingan tersebut Pandji menjelaskan kenapa Jakarta butuh gubernur baru dan kenapa harus memilih Anies Sandi.
Komika yang juga seorang rapper itu menilai pemimpin yang sekarang tidak bisa memimpin seluruh elemen warga Jakarta.
"Beliau bahkan memiliki masalah dalam berkomunikasi dengan seluruh elemen warga Jakarta," jelas Pandji dalam postingannya.
Pemeran antagonis dalam Comic 8 itu juga menjelaskan komunikasi melalui berbicara dengan khalayak menjadi sangat penting karena dari penbicaraan itulah pembangunan Jakarta direncanakan hingga nantinya diaplikasikan ke masyarakat.
Itulah yang Pandji anggap kelemahan dari petahana.
"Sehingga kalau orang disuruh kerja pasti kerja, tapi apakah mereka tergerak untuk bekerja?" tanya Pandji.
JPNN.com - Hastag #GuePilihAniesSandi menjadi trending topic twitter Selasa (27/12) pagi.
- Siap Menangkan RIDO jika Pilkada Jakarta 2 Putaran, PP DKI Ajak Anak Muda Gunakan Hak Suara
- 42 Persen Pemilih Golput di Pilgub Jakarta 2024, Terbanyak Memilih saat Anies vs Ahok
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni