Ahok Diyakini Bisa Ciptakan Kinerja Pertamina Lebih Bersih dan Profesional

Ahok Diyakini Bisa Ciptakan Kinerja Pertamina Lebih Bersih dan Profesional
Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Foto: antara

"Nah, penetapan Ahok sebagai komisaris utama Pertamina dalam konteks ini sangat penting, karena Ahok memiliki pengalaman melawan oknum politikus dan birokrat yang mencoba bermain memburu rente dari keuangan daerah," ucapnya. 

Selain itu, Ahok menurut Ferdy juga berani melawan monopoli pengusaha yang menghambat penataan kota, seperti penataan Pasar Tanah Abang. Ahok juga memiliki cara brilian tanpa melanggar aturan membangun Taman Kota di DKI Jakarta dengan dana CSR korporasi. 

"Jadi, Ahok tak diragukan lagi, ditakuti para mafia dan oknum politikus karena bersih, berani, teliti dan detail. Apalagi di Pertamina secara psikologis, Ahok adalah orang terdekat Presiden Jokowi. Keberadaan Ahok sebagai komisaris utama memberikan jaminan keamanan kerja bagi direksi. Direksi semestinya tak takut lagi dengan intervensi non-korporasi di Pertamina," pungkas Ferdy. (gir/jpnn)

Peneliti Alpha Research Database Indonesia Ferdy Hasiman menilai, penetapan Ahok menjadi Komut Pertamina, memberi angin segar bagi jajaran BOD untuk bekerja secara profesional, mengolah bisnis hulu-hilir Pertamina.


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News