Ahok Ingin Jokowi Kembali Jabat Gubernur DKI
jpnn.com - Plt Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kembali menyampaikan keinginannya 2 Joko Widodo segera kembali menjabat Gubernur DKI Jakarta usai Pilpres 2014 ini.
Karena itulah, pada Pilpres kemarin dia memilih Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.
"Ya saya oke-oke saja. Kenapa pilih Prabowo, karena harapannya begitu (Jokowi kembali jadi gubernur)," ujar pria yang akrab disapa Ahok ini di Balaikota, Jakarta Pusat, Kamis (17/7).
Kendati demikian, ia tak memungkiri banyak warga Jakarta yang ingin Jokowi menjadi presiden. Terbukti dengan hasil penghitungan suara di 5 kota administrasi dan 1 kabupaten di DKI, yakni Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, dan Kepulauan Seribu.
Dalam perhitungan suara diketahui Jokowi-JK unggul atas pasangan Prabowo-Hatta. Jokowi-JK mampu memperoleh suara sebanyak 2.861.417 dari total 5.390.190 suara yang sah. Sedangkan, Prabowo Hatta berhasil mendulang suara sebanyak 2.528.773.
"Karena yang pilih Jokowi tahu persis nih kalau Jokowi menang maka Ahok jadi gubernur. Kalau Jakarta menang nanti orang Jakarta diatas 50 persen pilih Ahok jadi gubernur dengan kerja seperti ini. Tapi enggak tahu kalau besok bisa berubah," kata Ahok sambil tertawa. (rmo/jpnn)
Plt Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kembali menyampaikan keinginannya 2 Joko Widodo segera kembali menjabat Gubernur DKI Jakarta usai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS