Ahok: Masa Kampanye Saya Sudah Lewat
jpnn.com - JAKARTA- Sebagai petahana dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, Basuki Tjahaja Purnama memiliki posisi yang berbeda dengan calon lain. Terutama dalam hal kampanye dan pemaparan program kepada para pemilih.
Pria yang akrab disapa Ahok, mengaku sudah tak bisa berbicara kalau terpilih akan melakukan sesuatu, atau menjanjikan program.
"Kalau baru maju itu beda dengan menjadi petahana, saya nggak bisa bilang akan, akan. Kerjaan, program sebelumnya beres apa tidak, ya di situ. Tidak bisa sama dengan calon lain saya akan, saya akan," ucapnya, dalam deklarasi Gadis Ahok, di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (29/10).
Dengan statusnya, warga Jakarta bisa melihat bagaimana program dia yang telah berjalan selama ini. Karena itu, bagi Ahok, masa kampanyenya sejatinya telah berlalu dan telah ditunjukkan saat dirinya menjabat, bukan saat masa kampanye versi KPUD Jakarta.
"Kami bisa dilihat, mana yang beres dan tidak. Masa kampanye bagi kami bukan sekarang, justru waktu kami menjabat dan hasil apa yang sudah kami berikan atau dapatkan," tandasnya. (dkk/jpnn)
JAKARTA- Sebagai petahana dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, Basuki Tjahaja Purnama memiliki posisi yang berbeda dengan calon lain. Terutama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Tak Diundang ke HUT PDIP, tetapi Bakal Diminta Hadir Pas Kongres
- Raih 3 Juta Lebih Suara, Andra Soni-Dimyati Ditetapkan jadi Gubernur & Wagub Terpilih Banten
- Gelar HUT ke-52 di Sekolah Partai, PDIP Lakukan dengan Konsep Seperti Ini
- Kongres V Bakal Tindak Lanjuti Hasil Rakernas Soal Penetapan Megawati Jadi Ketum PDIP
- Tim Hukum DIA Bakal Bongkar Dugaan 1,6 Juta Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- KPU Jakarta Resmi Menetapkan Pramono-Rano Sebagai Gubernur dan Wagub Jakarta