Ahok Pastikan Tim Pemenangan Solid
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memastikan tim pemenangan Ahok-Djarot dalam keadaan solid menghadapi Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua.
"Solid kok," kata Ahok di Hotel Novotel, Gajah Mada, Jakarta, Kamis (9/3).
Kabar perpecahan menyeruak di tubuh tim pemenangan Ahok-Djarot. Pasalnya, Prasetio Edi Marsudi dikabarkan dicopot dari posisinya sebagai Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot.
Namun, Ahok memastikan tidak ada pergantian Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot. Hal senada disampaikan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. "Oh, sama sekali tidak ada (pergantian)," ucap Hasto.
Pras pun membantah kabar dia dicopot dari posisi sebagai Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot. Menurut dia, kabar itu tidak benar. "Hoaks lah, alhamdulillah masih baik-baik aja," ucap Pras. (gil/jpnn)
Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memastikan tim pemenangan Ahok-Djarot dalam keadaan solid menghadapi Pilkada DKI Jakarta
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Inilah yang KPK Dalami dari Ahok terkait Kasus Korupsi LNG
- KPK Periksa Ahok, Lihat
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi
- Ahok-Anies Akrab Mengobrol di Balai Kota, Siapkan Kejutan di 2025
- 42 Persen Pemilih Golput di Pilgub Jakarta 2024, Terbanyak Memilih saat Anies vs Ahok
- Persaingan Ketat, Pilkada DKI Jakarta Berpeluang Dua Putaran