Ahok Pengin Trotoar Seperti di Eropa
jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama melakukan blusukan di Jalan Muara Karang Elok, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (4/11).
Dalam blusukan ini, pria yang karib disapa Ahok itu bicarakan soal trotoar.
Ahok memiliki cita-cita untuk membuat trotoar di Jakarta seperti Eropa.
"Trotoar kan mau dirancang gaya-gaya Eropa, lebar," kata Ahok.
Mantan Bupati Belitung Timur ini menyatakan, kawasan di Jalan Muara Karang Elok, Penjaringan, Jakarta Utara, berisikan ruko-ruko.
Para masyarakat mengeluh mobil tidak bisa parkir.
"Dulu kan mobil bisa parkir di dalam, orang mau pulang bisa di dalam dia bikin gitu tinggi parkir di sini, bikin macet," ucap Ahok.
Ahok menjelaskan, tidak akan membongkar semua trotoar. Namun, ia cuma meminta kontraktor untuk membuat perubahan terhadap trotoar.
JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama melakukan blusukan di Jalan Muara Karang Elok, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS