Ahok Pertanyakan Jokowi Mundur Sebagai Gubernur DKI

jpnn.com - JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) sudah mendapat izin lisan dari Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk maju sebagai calon presiden.
Mendengar hal ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama merasa tidak percaya jika pasangannya. Kepada wartawan, Ahok mempertanyakan niat untuk mundur dari jabatan gubernur DKI Jakarta.
"Pak Gubernur mau mengundurkan diri? Masa? Kata siapa? Kalau gitu aku juga ngajuin ngundurkan diri dong hehehe," ujar pria yang akrab disapa Ahok ini di Balaikota, Jakarta Pusat, Selasa (13/5).
Ahok menjelaskan, berdasarkan UU yang berlaku, keputusan kepala daerah untuk mundur dari jabatannya tergantung presiden.
"Kalau presiden ngasih izin, dia (Jokowi) berhenti. Kayak Pak Harto dong, menyatakan berhenti. Boleh kan hehe," cetusnya lagi. (rmo/jpnn)
JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) sudah mendapat izin lisan dari Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk maju sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?
- Peringatan Gelombang Tinggi dari BMKG Akibat 2 Siklon
- Layanan Kurban Iduladha Perluas Kepedulian dan Manfaat bagi Masyarakat
- Kapan Jadwal Tes PPPK Tahap 2? Pak Reza Bilang Begini
- Hadirkan Program Cek Segitiga, Dexa Medica: Banyak Anak Muda Punya Kolesterol Tinggi
- Terbukti Korupsi, Pimpinan DPRD Bekasi Divonis 2 Tahun Penjara