Ahok Pilih Tidak Lewat Jalur Transjakarta
Saat itu, Sandiaga menuju pesta kemenangan dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 bersama dengan relawan di Posko Kemenangan Cicurug. (gil/jpnn)
Ahok Pilih Tidak Lewat Jalur Transjakarta
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memilih tidak lewat jalur Transjakarta meski kondisi macet.
Pasalnya, sudah ada aturan bahwa jalur Transjakarta mesti steril.
"Macet, ya, macet. Saya pun, gubernur enggak boleh (masuk jalur Transjakarta)," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (8/5).
Menurut Ahok, kendaraan yang boleh lewat jalur Transjakarta adalah berplat RI, ambulans, dan mobil pemadam kebakaran.
Mantan Bupati Belitung Timur itu mengatakan, jalur Transjakarta harus steril.
Sehingga orang yang menggunakan Transjakarta tidak terjebak macet.
"Saya saja kalau macet mau ke Selatan berapa kali naik Transjakarta. Justru kesal kalau udah naik Transjakarta tetap macet di jalanan," ucap Ahok.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memilih tidak lewat jalur Transjakarta meski kondisi macet.
- Sandiaga Uno Minta RSI Menangkan Ridwan Kamil-Suswono di Jakarta
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop
- Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Program Aksilarasi 2024, Ini Tujuannya
- Sandiaga Uno Berbincang dengan Marc Marquez, Begini Isi Kalimatnya
- MotoGP Indonesia 2024: Sandiaga Berharap Ekonomi Lokal Meningkat dari Tahun Sebelumnya