Ahok Siap Diperiksa KPK Seharian

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku sudah mendapat surat panggilan dari KPK untuk bersaksi dalam perkara suap pembahasan Raperda terkait reklamasi Teluk Jakarta. Pria yang akrab disapa Ahok ini pun siap memenuhi panggilan KPK.
"Saya dipanggil KPK untuk bersaksi kasusnya Sanusi dan Ariesman. Dia (KPK) mau menaikkan kasus ke sidang di pengadilan. (saya) Datang dong, biar cepat," kata Ahok.
Mantan bupati Bangka Belitung ini mengaku tak tahu pertanyaan apa yang bakal dikemukakan KPK untuk dirinya. Yang jelas, Ahok akan menjawab pertanyaan apapun soal hal itu.
Soal dokumen yang akan dibawa, Ahok tak menyiapkan secara khusus. Dokumen-dokumen penting semacam itu sudah dibawa dan ditunjukkan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) ke KPK. Kepala Bappeda Tuty Kusumawati juga sudah dipanggil oleh KPK.
"Jadi saksi sih sederhana saja," kata Ahok.
Meski begitu, bekas politikus Golkar dan Gerindra ini tetap mengantisipasi pemeriksaan akan memakan waktu lama. Karena itu dia mengosongkan semua kegiatannya demi bersaksi di KPK. "Seharian, saya kosongkan (jadwal kegubernuran)," pungkas Ahok. (wok/dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun