Ahok Tegaskan Ogah Menunggu Pihak Manapun
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama merasa dukungan yang dimilikinya saat ini sudah cukup untuk memenangkan pemilihan kepala daerah. Meski masih membuka pintu untuk partai lain, pria yang akrab disapa Ahok itu tegaskan tidak mau menunggu pihak manapun.
"Enggak dong kita enggak nunggu, kita udah fix tiga (partai) kan," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (29/7).
Seperti diketahui, Ahok saat ini sudah mengantongi dukungan tiga partai, Golkar, NasDem dan Hanura. Gabungan jumlah kursi DPRD ketiga partai itu sudah memenuhi syarat untuk mengusung calon di Pilkada DKI 2017.
Mengenai lobi-lobi politiknya dengan PDIP, Ahok klaim berjalan dengan baik. Meski begitu, Ahok tidak mempermasalahkan jika PDIP akhirnya memilih calon lain.
"Kan kita gak tau, bisa aja PDIP maju sendiri kan kita gak tau," pungkasnya. (rmol/dil/jpnn)
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama merasa dukungan yang dimilikinya saat ini sudah cukup untuk memenangkan pemilihan kepala daerah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SMRC Sebut Pram-Doel Raih 51,03 Persen Hasil Hitung Cepat dari Seluruh Data
- Hitung Cepat LSI Denny JA: Agustiar-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng
- Pilkada Puncak Jaya Panas: 40 Rumah Dibakar, 94 Orang Terluka
- Bak Orang Tua & Anak, SBY Video Call dengan Agung Nugroho, Beri Pesan Begini Agar Pekanbaru Sejahtera
- Pilgub Papua 2024, Pasangan Mari-Yo Ungguli BTM di Kota Jayapura
- Pilkada Dramatis: Paling Sial Rohidin Mersyah, Jakarta Bisa Berdarah-darah