AHY Bertekad Bawa Demokrat Tembus 3 Besar Pemilu 2024
Enam besar partai peraih suara terbanyak adalah PDIP 19,33 persen, Gerindra 12,57 persen, Golkar 12,31 persen, PKB 9,69 persen, NasDem 9,05 persen, PKS 8,21 persen dan Demokrat 7,77 persen.
"Kami di bawah PKS. Nah, mudah-mudahan bisa merangkak lagi, pelan tetapi pasti 2023-2024 postur kami akan lebih kuat lagi," imbuhnya.
AHY menyatakan pihaknya kini memasang kuda-kuda dengan memperkuat para kader.
Selain itu, kata dia, juga memupuk keyakinan dan rasa percaya diri mampu mengembalikan muruah partai seperti saat masa jaya-jayanya di era SBY.
AHY mengakui upaya ini memang tidak mudah.
Sebab, posisi Partai Demokrat saat ini bukanlah anak kandung pemerintah, tetapi menjadi oposisi.
Selain itu, ongkos politik di Indonesia makin lama kian mahal.
"Karenanya kami mencoba memberikan pemahaman kepada rakyat bahwa memilih pemimpin itu bukan karena keterpaksaan atau harus ada bayaran dulu baru datang ke TPS, tetapi ini sangat menentukan kehidupan lima tahun selanjutnya," pungkas AHY. (esy/jpnn)
AHY bertekad membawa Partai Demokrat meraih suara double digit atau berada di posisi tiga besar pemenang Pemilu 2024. AHY menegaskan bahwa ini merupakan amanat dan mandat dari kader Partai Demokrat.
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Penerapan MRPN Diyakini jadi Solusi Permasalahan Pembangunan Lintas Sektor
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Dukung Pembangunan Infrastruktur & Perumahan dengan Semen Hijau, SIG Ajak Semua Pihak Bersinergi
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%