AHY Fokus Kerjakan Tugas dari SBY untuk Menangkan Partai
jpnn.com, JAKARTA - Calon wakil presiden Sandiaga Uno tak merasa sedih ketika Komandan Kogasma Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono absen menghadiri acara debat cawapres yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3).
BACA JUGA : AHY Minta Maaf ke Sandiaga Uno, Kenapa, Mas?
Sandi, sapaan akrab Sandiaga menyadari, AHY memiliki kesibukan untuk berkampanye bagi Demokrat di Kalimantan dan Sumatera.
"Saya sepakat Mas AHY banyak habiskan waktu di beberapa provinsi, saya titip saja teman-teman Demokrat diajak yang milenial nanti malam," ungkap Sandi ditemui di Jakarta Selatan, Minggu ini.
BACA JUGA : Jelang Debat Cawapres, Ma'ruf Amin: Gelar Ulama Kok Dilepas
Menurut Sandi, Demokrat membutuhkan sosok AHY meraup suara. Terlebih lagi, AHY mendapat mandat dari Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), untuk memimpin program pemenangan partai untuk Pemilu 2019.
"Karena Mas AHY jauh lebih dibutuhkan di beberapa provinsi, ditunggu. Karena setiap kali turun ke bawah ditanya kapan Mas AHY datang," pungkas Eks Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.
Sebelumnya, Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku tidak bisa mendukung langsung Sandiaga Uno tampil dalam debat cawapres yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3) malam.
AHY mendapat mandat dari Ketua Umum Demokrat SBY untuk memimpin program pemenangan partai untuk Pemilu 2019.
- Anggap Kenaikan PPN 12 Persen Prorakyat, Marwan Cik Asan: Ini Keputusan Tepat
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah, Jubir PD: Prabowo Berpihak pada Rakyat Kecil
- Prabowo Ketemu Para Ketum Parpol, PPN 12 Persen Dibatalkan?
- Natal 2024: Prabowo Renovasi Gereja di Kawasan Transmigrasi Salor Papua Selatan
- Videotron Ambruk saat Menko AHY Pidato, Sejumlah Pejabat Nyaris Ketiban
- 98 Keluarga Tidak Mampu Menempati Rusunawa Rancaekek dan Solokan Jeruk