AHY Serukan Perjuangan Total Menangkan Khofifah-Emil di Pilkada Jatim
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerukan kepada seluruh kadernya dapat memperjuangkan kemenangan pasangan Calon Gubernur- Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak pada Pilkada Jatim 2024.
AHY mengatakan pemenangan di Jatim menjadi salah satu prioritas Partai Demokrat dalam pemilihan kepala daerah.
"Saya tentu bukan hanya mendoakan tetapi ingin bersama-sama berjuang dengan Ibu Khofifah Indar Parawansa dan Mas Emil Elestianto Dardak dalam perjuangan dan ikhtiar di tahun 2024 ini," kata AHY dalam keterangan yang diterima, Jumat (27/9).
Menurut dia, Khofifah-Emil merupakan duet yang sudah jelas terbukti memiliki rekam jejak nyata dalam membangun Jatim.
Keduanya terbukti mampu mendorong Jatim pada kemajuan pesat dibanding provinsi lain di tanah air.
Pencapaian besar Jatim sangat terlihat dengan keberhasilan Khofifah-Emil menekan angka kemiskinan dan kemiskinan ekstrem secara signifikan.
Berkat kinerja dan kolaborasi apik Khofifah-Emil, dampak positif sangat dirasakan masyarakat.
Hal tersebut menjadi satu upaya nyata Khofifah selama satu periode kepemimpinan berhasil menurunkan angka kemiskinan.
AHY menyerukan seluruh kader Demokrat memperjuangkan kemenangan pasangan Cagub-Cawagub Jatin, Khofifah-Emil di Pilkada Jatim 2024.
- Aksi Nyata Memenangkan Khofifah-Emil, Gokil Gaspoll Gelar Tebus Minyak Murah di Surabaya
- Khofifah-Emil & Wahono-Nurul Menuai Dukungan Ribuan Milenial Bojonegoro
- Survei Poltracking: Khofifah-Emil Raih Elektabilitas 68,4 Persen, Diprediksi Menang di Pilkada Jatim
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Hasto PDIP Yakin Jatim Tidak Akan Kebanjiran Kalau Dipimpin Risma-Gus Hans
- Khofifah Dinanti untuk Lanjut Pimpin Jatim 2 Periode, Masyarakat Sudah Rasakan Banyak Manfaat