AHY Soroti Penegakan Hukum era Jokowi, Anas Urbaningrum Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Calon Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum mengaku penegakan hukum di era Presiden Joko Widodo (Jokowi) lebih baik dari pemerintahan sebelumnya.
Dia mengatakan itu demi menanggapi pidato Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), yang menyebut ada tebang pilih dalam menegakkan hukum selama era Presiden Jokowi.
"Saya menilai lebih maju,” ujar Anas ditemui awak media di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (15/7).
Mantan Ketum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) itu melanjutkan penegakan hukum era Jokowi pasti berbeda dibandingkan pendahulu karena mengarah ke sisi positif.
"Pasti tidak seperti yang dahulu,” kata Anas.
Sebelumnya, AHY menyebut penegakan hukum di Tanah Air belakangan ini sering tajam ke lawan, tetapi tumpul ke kawan.
“Demokrat mencermati, penegakan hukum dan pemberantasan korupsi dinilai sering tebang pilih. Tajam ke bawah, tumpul ke atas. Tajam ke lawan, tumpul ke kawan," ujar AHY dalam pidato politiknya, Jumat malam (14/7).
Menurut dia, hukum seharusnya berlaku adil bagi semua rakyat tanpa terkecuali, termasuk soal sosial dan ekonomi.
Anas Urbaningrum bicara mengenai penegakan hukum di era Presiden Jokowi. Simak selengkapnya.
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra