Aipda PDH Palak Sopir Truk 1 Karung Bawang Putih, Poengky Indarti: Memalukan!
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menyayangkan aksi oknum polisi berinisial Aipda PDH yang diduga meminta sekarung bawang putih kepada sopir truk.
Komisioner Kompolnas Poengky Indarti mengatakan pihaknya menyesalkan aksi oknum polisi yang masih melakukan praktik pungutan liar (pungli) di lapangan.
"Sangat disesalkan masih terjadinya praktik pungli di lapangan yang diduga dilakukan oknum polisi lalu lintas," kata Poengky kepada JPNN.com, Selasa (2/11).
Paling disayangkan, kata dia, tindakan oknum polisi itu direkam dan diviralkan.
Sarjana hukum lulusan Universitas Airlangga itu mengatakan sejauh ini pihaknya tengah menunggu hasil pemeriksaan Propam Polda Metro Jaya, apakah Aipda PDH diproses pidana atau disiplin.
"Saya mengapresiasi kesigapan Kapolda menangani kasus ini," ujar Poengky.
Poengky menilai tindakan oknum itu sangat memalukan.
Dia berharap pelaku praktik-praktik pungli yang dilakukan oknum polisi seperti itu dihukum pidana dan dipecat, agar memberikan efek jera.
Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menyayangkan aksi oknum polisi berinisial Aipda PDH yang diduga meminta sekarung bawang putih kepada sopir truk
- Kompolnas Temukan Fakta Baru soal Pemerasan Polisi Terhadap Penonton DWP
- Buntut Pemerasan Penonton DWP, Kapolda Metro Jaya Mutasi Besar-besaran
- Kapolsek Dicopot setelah Viral 3 Oknum Polisi Aniaya Warga
- Oknum Polisi yang Peras WN Malasia di DWP Jalani Sidang Etik Pekan Depan
- Pemerasan Penonton DWP, Polri Harus Periksa Pimpinan 18 Oknum Polisi
- 18 Polisi Terduga Pemeras Penonton DWP Mencoreng Institusi, Kompolnas Minta Polri Tegas