Air Asia Buka Penerbangan Reguler Ke Kuala Lumpur dari Bandara Avalon

"Saya sangat yakin ini adalah titik balik dalam mimpi besar kita untuk membuat Asia Australia dan Asia Tenggara dan Asia jauh lebih dekat," katanya.
Carroll juga mengatakan bahwa pengumuman tersebut merupakan kemenangan atas Sydney.
"Sebagai seorang Victoria yang bangga saya akan sangat menyesal jika tidak menyebutkan bahwa dibukanya penerbangan internasional dari Bandara Avalon berarti Melbourne berhasil mengalahkan Sydney dalam perlombaan penting untuk memiliki bandara internasional kedua," katanya.

ABC News: James Oaten
Wacana sebelumnya gagal
Sudah ada beberapa kali desakan untuk menetapkan Avalon sebagai bandara internasional kedua bagi Victoria namun tidak ada yang membuahkan hasil.
Pada 2014, bandara tersebut melakukan kesepakatan dengan Grup HNA, yang mengoperasikan Hainan Airlines, untuk mengoperasikan penerbangan antara Avalon dan China.
Tahun sebelumnya, Australia dan Filipina menandatangani nota kesepahaman untuk mengizinkan operator Australia dan Filipina mengoperasikan layanan antara Avalon dan Filipina.
Pada tahun 2012, Pemerintah Federal menyetujui perubahan perjanjian sewa Avalon, yang memungkinkannya membangun terminal internasional.
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia