Air Berlimpah, Petani di Jasinga Bogor Bisa Tanam Tiga Kali Setahun
jpnn.com, BOGOR - Kementerian Pertanian (Kementan) bersama pemerintah Kabupaten Bogor menggelar gerakan tanam padi serempak di Desa Cikalong, Kecamatan Jasinga, Bogor pada hari Senin (3/9).
Kegiatan ini guna menggenjot luas tambah tanam sehingga di musim kemarau produksi padi bisa dicapai sesuai target karena tanam padi dilakukan 2 sampai 3 kali setahun.
Sekretaris Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Kementan, Bambang Pamuji mengaku kagum melihat potensi air di Desa Cikalong Sawah, Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor.
BACA JUGA : 500 Ribu URL Hoaks Beredar Tentang Papua, Jangan Mudah Percaya!
Pasalnya, saat beberapa daerah kesulitan air, justru persawahan di desa tersebut tetap memiliki debit air yg melimpah.
"Ini anugerah yang harus kita syukuri dan saya minta agar dioptimalkan tanam 2 sampai 3 kali dalam setahun," demikian ujar Bambang pada acara gerakan tanam padi dan peluncuran program Asuransi Usaha Tani Pertanian (AUTP) di Jasingan, Bogor.
Bambang menegaskan Kementan menjamin membantu petani sehingga lancar melakukan penanaman padi hingga 3 kali setahu.
Gerakan tanam padi serempak guna menggenjot luas tambah tanam sehingga di musim kemarau produksi padi bisa dicapai sesuai target
- Menteri SYL Sampaikan Arah Kebijakan Pertanian Kementan Pada 2021
- Harga Kedelai tak Stabil, Mentan Syahrul Yasin Limpo Langsung Lakukan Ini
- Kementan Ungkap 10 Provinsi Produsen Jagung Terbesar Indonesia
- Realisasi RJIT Ditjen PSP Kementan di Kabupaten Bandung Melebihi Target
- Mentan SYL Tingkatkan Produksi Pertanian di Sulawesi Utara
- Covid-19 Tantangan Bagi Kementan untuk Penyediaan Pangan, Mohon Doanya