AirAsia MOVE Hadirkan Jaminan Harga Terendah, Cek Tiketnya
jpnn.com, JAKARTA - Platform online travel agency (OTA) AirAsia MOVE terus berkomitmen memberikan nilai terbaik dengan menghadirkan 'Jaminan Harga Terendah' untuk tiket penerbangan Airasia.
Spesial hingga 2 Juni 2024, harga all-in terendah maskapai AirAsia secara eksklusif akan tersedia hanya di aplikasi AirAsia MOVE.
Penawaran ini berlaku untuk penerbangan domestik dan internasional lintas Indonesia, Malaysia, Thailand, Indonesia, Singapura, Filipina, Vietnam, serta Kamboja.
Pengguna bisa menemukan harga mulai dari Rp 389 ribu untuk perjalanan satu arah dengan kode penerbangan AK, D7, FD, QZ, Z2, dan KT.
Country Lead AirAsia MOVE Indonesia, Arbi Wienandar menyampaikan, hadirnya program ini memperkuat sinergi keduanya dengan mengoptimalkan jaringan penerbangan.
"Dilengkapi beragam fitur kunci khas AirAsia MOVE, keuntungan dan kemudahan inilah yang memenangkan kami dari pemain lainnya di industri OTA," kata Arbi, dalam keterangannya, Selasa (21/5).
Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine menambahkan, Indonesia AirAsia sebagai bagian dari grup maskapai AirAsia terus menegaskan komitmen keterjangkauan dan kenyamanan.
Per Maret 2024, kami memiliki 437 frekuensi penerbangan mingguan, dengan total 33 rute domestik dan internasional.
Aplikasi AirAsia MOVE menghadirkan program Jaminan Harga Terendah Tiket Pesawat AirAsia eksklusif.
- Dari Konser K-Pop hingga Kereta Cepat, Inovasi tiket.com Makin Ciamik
- Imbas PPN 12 Persen, Harga Tarif Pesawat Bakal Turun 10 Persen
- Pemerintah Wacanakan Diskon 50 Persen untuk Tiket Kereta Api Jelang Nataru
- 6 Destinasi Menarik di Cairns Australia, Harga Tiketnya Murah
- Kabar Baik, Harga Tiket Garuda Siap Turun, Catat Syarat & Ketentuannya
- Libur Nataru, Pemerintah Bakal Segera Turunkan Harga Tiket Pesawat