Airlangga Blusukan ke Cengkareng Memastikan Penyaluran Bansos
"Kalau sebelumnya dapat (PKH), tetapi sekarang sudah tidak lagi," katanya.
Setelah mengobrol dengan warga pemilik warung, Airlangga menemui seorang pria paruh baya yang merawat istrinya yang sedang sakit stroke.
Istri dari pria paruh baya itu sehari-hari hanya bisa berbaring di ranjang.
"Siapa yang merawat si Ibu?" tanya Airlangga.
Pertanyaan itu dijawab si suami, dirinya yang selama ini merawat istrinya. Pria itu sehari-hari bekerja serabutan.
"Namanya kerja serabutan, kalau ada yang menyuruh kerja, kalau enggak, ya, enggak. Kadang-kadang kami mencari makan buat dia (istri) kami bawa karung, memulung. Sehari tidak tentu, paling gede Rp 35 ribu. Kalau pas (kerja) bangunan bisa Rp 100 ribu," katanya.
Jawaban si suami mendapat acungan jempol dari Airlangga.
Menurutnya meski istri sakit dan hanya bisa berbaring, tetapi kesetiaan dan pengorbanan suami merawat istri patut diacungi jempol.
Airlangga Hartarto blusukan ke Cengkareng, Jakarta Barat untuk memastikan penyaluran bantuan sosial tepat sasaran.
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya
- Satgas Semikonduktor Indonesia dan Purdue University Teken MoU, Menko Airlangga: Momentum Bersejarah
- Transaksi Modal dan Finansial Melonjak, Neraca Pembayaran Indonesia Surplus
- Indonesia-Brasil Perkuat Sinergi Ekonomi, Teken Kerja Sama Senilai USD 2,8 Miliar
- Hadiri Senam Partai 60lkar, Richard Moertidjaya Ajak Masyarakat Terapkan Gaya Hidup Sehat
- Sahroni Setuju KPK-Kemendagri Setop Sementara Bansos Sampai Pilkada Selesai