Airlangga Minta Kader Golkar Bergotong Royong Atasi Pandemi Covid-19

Airlangga Minta Kader Golkar Bergotong Royong Atasi Pandemi Covid-19
Ketua Umum Partai Golkar yang juga Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Foto/ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartato meminta seluruh kader Partai Golkar di seluruh Indonesia untuk menyumbangkan ide dan bergotong royong dalam mengatasi pandemi Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Airlangga saat membuka acara Webinar Program Executive Education Program For Young Political Leaders, yang diselenggarakan Golkar Institute, Senin (5/7/2021).

“Melalui program 'Executive Education Program For Young Political Leaders' tahun ini, saya berharap seluruh kader Partai Golkar bisa menjadi leaders dalam hal kebijakan publik di era sulit Pandemi Covid-19 ini," ujar Airlangga.

Pasalnya, kata Airlangga, saat ini tidak ada satupun negara di dunia ini yang berpengalaman dalam menghadapi Pandemi Covid-19.

Untuk itu, program 'Executive Education Program For Young Political Leaders' diharapkan mampu melahirkan para pemikir dan ide-ide baru untuk menahan lonjakan virus corona.

“Kita berharap berbagai upaya selama 1,5 tahun ini berhasil untuk menanggulangi dampak serta pemulihan Pandemi Covid-19. Indonesia saat ini melakukan PPKM Darurat, kita juga melihat program vaksinasi adalah hal yang harus kita lakukan. Bahkan pemerintah melihat, untuk meningkatkan Herd Immunity 2021, diharapkan pada bulan Oktober ke atas bisa mencapai 3 juta rata-rata per hari, karena hari ini capaiannya masih di bawah satu juta," ujar Airlangga.

Menko Perekonomian ini juga yakin target 3 juta tersebut akan tercapai, karena ketersedian vaksin sangat mencukupi.

Oleh karena itu, dia mendorong kader Golkar khususnya yang saat ini menjabat pimpinan DPD, Ketua DPRD baik di Provinsi, Kabupaten dan Kota, kemudian yang menjabat Gubernur, Wali kota dan lainnya untuk menyukseskan program pemerintah pusat.

Airlangga Hartato meminta seluruh kader Partai Golkar di seluruh Indonesia untuk menyumbangkan ide dan bergotong royong dalam mengatasi pandemi Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News