Airlangga Optimistis Golkar di Sulsel Tetap Raih Suara Terbanyak

jpnn.com - MAKASSAR - Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto optimistis partai berlambang pohon beringin di Sulawesi Selatan meraih suara terbanyak pada pemenang Pemilu 2024, sama seperti Pemilu 2019 lalu.
Dia juga optimistis suara Golkar di Sulsel dapat dikonversi menjadi tujuh kursi DPR RI.
Airlangga menyatakan optimismenya saat menghadiri Konsolidasi dan Pemenangan Partai Golkar di Makassar, Sulsel, Kamis (1/2).
"Jadi, tadi konsolidasi Partai Golkar. Partai Golkar Pemilu (2019) lalu pemenang pemilu (di Sulsel), sehingga harus dipertahankan kemenangan tersebut. Sulsel kami minta tujuh kursi DPR RI," ujar Airlangga.
Selain Sulsel, Airlangga juga optimistis Golkar di Indonesia Timur bisa menyongsong kemenangan.
Golkar menargetkan meraih 20 persen suara secara nasional pada Pemilu 2024.
Optimisme tersebut disampaikan Airlangga setelah melihat kesiapan para kader menghadiri konsolidasi partai meski jadwalnya dimajukan satu hari.
"Sulsel kelihatannya sudah bisa, insyaallah mempertahankan kemenangan," ucapnya.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto optimistis partainya di Sulsel bisa tetap meraih suara terbanyak, sama seperti Pemilu 2019 lalu.
- Spei Yan dan Arnold Dilantik, Pilkada Pegunungan Bintang Disebut Tanpa Pelanggaran
- Prabowo Perintahkan untuk Cari Jalan Keluar Masalah PHK PT Sritex
- Presiden Prabowo Diminta Turun Tangan Berantas Mafia Impor Bawang Putih
- Kapasitas 3 Pimpinan Danantara Tak Perlu Diragukan
- Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo Bukti Narasi Menjadi Nyata
- Presidium PNI Serukan Persatuan Nasional untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran