Airlangga Sebut Jatim Kunci Untuk Raih Kemenangan
Airlangga memimpin DPP Partai Golkar menyambangi Kabupaten Pamekasan di Pulau Madura.
Airlangga menghadiri gelaran Madura Bermunajat untuk Indonesia dan deklarasi dukungan seribu Kiai dan Lora di Madura untuk Caleg Golkar Ahmad Maruf Maulana.
Dalam sambutannya Airlangga tak lupa meminta seluruh kader dan caleg Golkar dari Jatim meneriakkan yel-yel pemenangan untuk Prabowo-Gibran.
"Jika saya sebut Prabowo-Gibran, jawabnya sekali putaran, siap?" katanya di Hotel Utami, Surabaya.
Airlangga menegaskan ada target kemenangan yang harus diperoleh partai dan paslon nomor urut 2 di Pemilu 2024.
Dia optimistis target kemenangan Prabowo-Gibran sekali putaran bisa tercapai jika Provinsi Jatim ikut menyumbang kemenangan lebih dari 50 persen.
"Kalau partai-partai (pengusung), Golkar, Gerindra, PAN, Demokrat, Gaspol, ini bisa. Tugas kita (Golkar) menangkan sekali putaran. Mari, kejar 50 persen plus satu," kata Airlangga. (gir/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menyebut Jawa Timur merupakan kunci penting untuk meraih kemenangan.
Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang
- Syahganda Sebut Pernyataan Dolfie Soal PPN Dapat Picu Instabilitas Politik
- Batal Bertemu, PM Malaysia Ungkap Kondisi Kesehatan Prabowo
- Tim 8 Prabowo Soroti Kritikan PDIP Soal PPN 12 Persen
- Bukan Menyalahkan Prabowo soal PPN 12 Persen, Deddy Singgung Rezim Jokowi
- Paket Insentif Ekonomi dari Pemerintah Jadi Angin Segar bagi Industri Otomotif
- Prabowo Singgung Usulan Gus Dur Jadi Pahlawan, Yenny Wahid: Kami Menghargai