Airlangga Sebut Jokowi tidak Akan Menghadiri Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di GBK

Koalisi Indonesia Maju, yang mengusung pasangan Prabowo-Gibran, merupakan gabungan partai politik yang terdiri atas Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional, Partai Bulan Bintang, PSI, PRIMA, Partai Demokrat, Partai Garuda, dan Partai Gelora Indonesia.
Airlangga menyebut ada 24.000 orang kader Partai Golkar yang ikut meramaikan kampanye akbar Prabowo-Gibran di GBK.
Sebelumnya, Presiden Jokowi di sela-sela kunjungan kerjanya di Sumatera Utara, Rabu (7/2), menegaskan dirinya tidak akan ikut berkampanye.
"Jika pertanyaannya apakah saya akan kampanye, saya jawab tidak. Saya tidak akan berkampanye," kata Jokowi.
Dalam kontestasi Pilpres 2024, putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, maju sebagai calon wakil presiden nomor urut 2 mendampingi Prabowo Subianto. (antara/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Airlangga Hartarto memastikan Jokowi tidak akan menghadiri kampanye akbar Prabowo-Gibran di GBK.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Guntur PDIP Ingatkan Bahaya Gerhana Politik