Airlangga Setuju Usulan Pilkada Dimajukan ke September
jpnn.com - JAMBI - Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menyoroti usulan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 dimajukan dari November ke September.
Airlangga menyebut setuju dengan usulan tersebut.
Dia juga menyatakan Fraksi Golkar di DPR segera menyatakan persetujuan memajukan jadwal pilkada serentak.
"Golkar setuju (Pilkada) untuk maju di Bulan September," ujar Airlangga seusai menghadiri Konsolidasi Kader Partai Golkar Jambi, di Grand Central Hotel, Sabtu (27/1).
Menurut Airlangga, Fraksi Golkar di DPR sudah menyepakati usulan revisi Undang-Undang Pilkada menjadi Rancangan Undang-Undang inisiatif DPR.
Salah satu poin dalam revisi UU Pilkada yang disepakati akhir 2023 lalu, soal memajukan jadwal pilkada dari November menjadi September 2024.
Ketua KPU Hasyim Asy'ari sebelumnya juga mengatakan jadwal pilkada masih bisa berubah.
Dalam Rancangan PKPU tentang tahapan jadwal penyelenggaraan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Butapi, dan/atau Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tahun 2024, memang masih disebut pemungutan suara dilakukan 27 November 2024.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto setuju pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 dimajukan dari November ke September.
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Golkar Sentil Supian Suri soal Kartu Depok Sejahtera
- Alasan Dimansyah Laitupa Rilis Single Baru Bertepatan Momen Pilkada Serentak
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya
- Satgas Semikonduktor Indonesia dan Purdue University Teken MoU, Menko Airlangga: Momentum Bersejarah
- MUI Imbau Umat Islam Pilih Pemimpin yang Berintegritas, Tidak Terima Suap dan Politik Dinasti