Ajaib! Cristiano Ronaldo Singkirkan Atletico Madrid
jpnn.com, TURIN - Tiga gol dari Cristiano Ronaldo membawa Juventus lolos ke perempat final Liga Champions. Menjamu Atletico Madrid dalam leg kedua 16 Besar di Allianz Stadium, Rabu (13/3) dini hari, Juve menang 3-0.
Juve lolos dengan agregat 3-2 setelah di leg pertama di Madrid kalah 0-2.
Ya, Ronaldo memborong semua gol Si Nyonya Tua. Pemain Portugal itu membukukan gol pada menit ke-27, 48 dan 86 (penalti).
8 - Cristiano Ronaldo has scored eight Champions League hat-tricks, the joint-most in the competition alongside Lionel Messi. Titans. pic.twitter.com/q2b0equOYb — OptaJoe (@OptaJoe) March 12, 2019
Ini adalah pertama kalinya Juventus berhasil membalikkan kekalahan di leg pertama 16 Besar sejak musim 2005/06 saat melawan Bremen (2-3 tandang, 2-1 kandang).
"Inilah alasan Juventus membeli saya, untuk membantu di pertandingan-pertandingan ajaib seperti ini," ujar Ronaldo kepada Sky Sports Italia.
Juventus lolos ke perempat final Liga Champions berkat keajaiban yang dibuat Cristiano Ronaldo.
- Liga Champions: Reaksi Guardiola Seusai Manchester City Dikalahkan PSG
- Klasemen Liga Champions dan Perkiraan Bagan 16 Besar
- 9 Klub Tersingkir dari Liga Champions 2024/25, Ada Mantan Juara
- Man City Ambyar Ditumpas PSG, Nasib di Ujung Tanduk
- Dortmund Pecat Nuri Sahin setelah Kekalahan dari Bologna di Liga Champions
- Liga Champions, Liverpool belum Terkalahkan!