3 Cara BRI Ajak Pekerjanya Peduli Isu LST

jpnn.com, JAKARTA - Bank Rakyat Indonesia (BRI) berkomitmen untuk terus menciptakan value bagi seluruh pemangku kepentingan.
Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto menyampaikan salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menerapkan praktik environmental, social, and governance (ESG) atau biasa disebut lingkungan, sosial, dan tata kelola (LST) diseluruh aktivitas bisnis.
"Penerapan ESG juga dilakukan pada seluruh pekerja BRI yang berjumlah sekitar 124 ribu orang di seluruh Indonesia," ujar dia dalam keterangan yang diterima, Rabu (14/4).
Aestika menjelaskan, mengutip Sustainability Report BRI 2020, perseroan terus meningkatkan kesadaran dan komitmen pekerjanya terhadap praktik LST melalui tiga cara.
Pertama, BRI menggelar Sustainable Finance Award yang diberikan kepada pekerja yang paling inovatif dan mampu menciptakan serta melaksanakan kegiatan terkait keuangan berkelanjutan.
Kedua, lanjut dia, perseroan menggelar festival governance, risk, and compliance secara periodik sebagai bagian dari transformasi culture yang sedang berlangsung.
Cara ketiga, BRI secara aktif menggelar pendidikan secara online atau e-learning melalui aplikasi BRISMART untuk meningkatkan kesadaran pekerja mengenai masalah dan risiko ESG.
"Beberapa materi yang diajarkan di antaranya yakni strategi anti fraud, anti suap, anti pencucian uang, serta pendanaan terorisme serta tata kelola teknologi informasi dan keamanan data," beber dia.
Bank Rakyat Indonesia (BRI) berkomitmen untuk terus menciptakan value bagi seluruh pemangku kepentingan.
- Pegadaian Tegaskan Tak Ada Toleransi Terhadap Fraud & Korupsi
- Monly AI Permudah Pencatatan Keuangan via WhatsApp, Ada Pengingat Otomatis
- BRI Life Catat Total APE Capai Rp 3,416 triliun
- Nawakara Raih 3 Penghargaan di Ajang Indonesia Sustainability Award 2025
- Allo Bank Salurkan Rp 250 Miliar untuk Akulaku Finance
- Sambut Ramadan, BRI Finance Bantu Pembangunan Musala