Ajax Perkasa, PSV Terkapar
Senin, 08 Agustus 2011 – 12:31 WIB

Ajax Perkasa, PSV Terkapar
AMSTERDAM - Juara bertahan Ajax Amsterdam mengawali kompetisi di Eredivisie Belanda dengan gemilang. Mereka merengkuh kemenangan atas tuan rumah De Graafschap 4-1 (2-1) pada laga pekan pertama di De Vijverberg, Minggu (7/8). Dua menit kemudian, sejatinya Ajax punya kesempatan menambah keunggulan melalui titik penalti. Sayang, Siem De Jong yang berperan sebagai eksekutor gagal menjalankan tugasnya. Pada babak kedua, Ajax menambah dua gol lewat Sulejmani (62") dan Theo Jansen (65").
Hasil yang bertolak belakang dengan klub elite Belanda lainnya PSV Eindhoven. Bertandang ke AFAS Stadion, markas Alkmaar, PSV dihajar 1-3 (1-2). Padahal, pada sepuluh menit terakhir tuan rumah AZ hanya bermain dengan sepuluh orang di lapangan.
Baca Juga:
Ajax lebih dulu tertinggal dari De Graafschap pada menit ke-15 lewat gol Ted van de Pavert. Meski tertinggal lebih dulu Ajax tetap tenang dan mampu menyamakan skor pada menit ke-22 melalui Miralem Sulejmani. Di menit ke-31 Derk Boerrigter membawa Ajax unggul 2-1.
Baca Juga:
AMSTERDAM - Juara bertahan Ajax Amsterdam mengawali kompetisi di Eredivisie Belanda dengan gemilang. Mereka merengkuh kemenangan atas tuan rumah
BERITA TERKAIT
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda