Aji Santoso: Pemain Fokus ke Klub Dulu, Timnas Harap Mengerti

jpnn.com, CIBINONG - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso berat untuk melepas pemainnya ke pemusatan latihan Timnas Indonesia. Alasannya, pemain yang bugar dan bagus kondisinya saat dilepas oleh klub, ternyata kembali dari pemusatan latihan dengan kondisi yang buruk.
Pernyataan itu dilontarkan Aji saat jumpa pers usai timnya kalah 0-1 dari Bhayangkara FC, Jumat (24/9) malam. Dia menjelaskan hal tersebut setelah muncul pertanyaan soal Arif Satria bakal kembali ke TC Timnas Indonesia atau tidak.
"Kemungkinan besar, untuk saat ini tidak kami izinkan. Kenapa? ketika Arif itu (berangkat ke timnas) dalam kondisi sehat, tetapi pas pulang (ke klub) dia dalam kondisi cedera," kata Aji.
Dia mengaku saat bermain lawan Bhayangkara FC, Arif memang dipaksakan untuk tampil olehnya meskipun tahu anak didiknya itu dalam kondisi cedera sepulang TC Timnas Indonesia.
"Arif itu saya paksakan (main). Dia kemarin latihan terakhir tidak ikut, istirahat, tetapi hari ini saya paksakan karena ini pertandingan cukup penting dan berat bagi tim," ucapnya.
Menurut Aji, Arif diketahui kambuh cedera tumitnya setelah latihan bersama Timnas Indonesia. Oleh karena itu, dia kemudian meminta dokter Persebaya untuk mengondisikan agar Arif bisa bermain dalam laga kontra Bhayangkara FC itu.
Setelah kejadian ini, pelatih asal Malang tersebut memilih untuk memaksimalkan pemainnya agar berfokus membela klub terlebih dahulu.
"Kami minta pemain fokus di tim karena kami dalam keadaan kurang bagus. Kami sudah tiga kali kalah," ucap Aji.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso merasa berat untuk melepas pemainnya ke TC Timnas Indonesia.
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Jebolan MilkLife Soccer Challenge Bakal Ikuti Turnamen Usia Muda Terbesar di Asia
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Persija vs Persebaya di GBK Bakal Dijaga 2.898 Personel Gabungan
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17