Ajie Fadillah Mengaku Ditipu Mantan Pemain Timnas Sepak Bola

jpnn.com, BEKASI - NA, mantan pemain tim nasional sepak bola asal Kota Bekasi, Jawa Barat, dilaporkan atas dugaan kasus penipuan.
Dalam modusnya, NA menjanjikan korban akan menjadikan pegawai Tenaga Kerja Kontrak (TKK) di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi.
"Oknum yang dilaporkan diduga telah melakukan penipuan adalah dua pegawai pemerintah daerah yakni RS dan NA yang merupakan mantan pemain timnas sepak bola," kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari, Senin (5/4).
Erna mengatakan kepolisian tengah menyelidiki kasus dugaan penipuan tersebut.
"Masih didalami laporan tersebut, kasus ini ditangani Satuan Reskrim, nanti kami informasikan perkembangannya," katanya.
Dia menjelaskan, pelapor bernama Ajie Fadillah mengaku telah ditipu oleh kedua pegawai Pemkot Bekasi itu sehingga melaporkan kasus tersebut kepada pihak kepolisian dengan nomor LP/601/K/III/2021/SPKT/Restro Bekasi Kota.
Berdasarkan pengakuan Ajie, kata Erna, kasus ini berawal saat pelapor meminta informasi lowongan pekerjaan kepada terlapor RS yang bekerja sebagai pegawai di lingkungan Pemkot Bekasi.
RS menjanjikan Ajie bisa diterima menjadi TKK di salah satu dinas melalui bantuan rekannya berinisial NA, mantan pemain timnas sepak bola yang juga bekerja di lingkungan Pemkot Bekasi.
Mantan pemain tim nasional sepak bola asal Kota Bekasi, Jawa Barat, inisial NA dilaporkan atas dugaan kasus penipuan.
- IASC OJK Selamatkan Rp 128,4 Miliar Dana Masyarakat Korban Penipuan
- Blusukan di Bekasi, Prabowo Buka Puasa Bareng Korban Banjir
- Bersepatu Bot, Prabowo Datangi Korban Banjir di Bekasi, Lihat
- Anggota DPRD Batanghari Inisial I Terlibat Penipuan, Waduh
- Pemerintah Klaim Banjir Bekasi Tak Pengaruhi Distribusi Pangan di Jakarta
- 5 Berita Terpopuler: Pengangkatan Honorer Sudah Disepakati, CPNS Juga, tetapi yang Tak Lolos PPPK Menuntut Kejelasan