Akademisi Puji Program Ganjar Pranowo di Jateng, Usul Diterapkan di Daerah Lain

Program 5Ng tepat karena memedulikan secara komprehensif kondisi perempuan saat mengandung. Secara tidak langsung, Ganjar mengajak masyarakat tidak hanya tenaga kesehatan saja peduli pada ibu hamil.
"Nah kalau misalnya ibunya terindikasi malnutrisi, itu kan harus melakukan perbaikan dan intervensi. Nah, itu di masa awal-awal kehamilan," ujar Lestari.
Beberapa waktu lalu, Ganjar Pranowo mengajak seluruh perangkat pemerintah bergerak bersama mencegah kasus stunting. Selain stunting, saat ini Ganjar juga sedang fokus pada penanganan kasus kemiskinan ekstrem.
“Begitu kita bergerak semuanya kita jadikan satu momentum. Seluruh Jateng momentumnya tidak boleh terlambat. Sekarang kita gerakkan, ada kader kesehatan yang bagus, ada ahli gizi yang mulai terbuka dan mau menjelaskan kepada ibu-ibu hamil. Terus kemudian ada bidan yang merawat kandungannya,” ujar Ganjar. (flo/jpnn)
Dua program yang dibuat Ganjar Pranowo efektif menurunkan angka stunting atau anak kurang gizi di Jateng.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Baik soal Penempatan Guru PPPK di Jateng, Semoga Relokasi Disetujui
- Banyak Aduan Penempatan PPPK Guru di Jateng, Ini Solusinya
- Isu Pemekaran Provinsi Menguat, Pemprov Jateng Sebut Tak Ada Urgensinya
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar