Akar Rumput Yakin Ekonomi Makin Baik di Bawah Erick Thohir

jpnn.com, JAKARTA - Masyarakat akar rumput optimis perekonomian akan menjadi lebih sejahtera bersama Menteri BUMN Erick Thohir.
Hal tersebut diungkapkan karena kepedulian dan perhatian Erick Thohir kepada masyarakat kelas menengah ke bawah dikatakan sangat tinggi.
Koordinator Kampung Lawas Maspati, Kota Surabaya, Sabar Suwastono mengakui keberpihakan Erick Thohir terhadap ekonomi masyarakat akar rumput.
Pasalnya, Erick Thohir baru saja merealisasikan bantuan berupa satu unit minibus untuk meningkatkan potensi wisata di Kampung Lawas Maspati.
“Pak Erick Thohir telah berjanji berkomitmen bahwasanya kami akan diberi mobil. Alhamdulillah hari ini kami terima,” ujar pria yang akrab disapa Cak Sabar itu.
Cak Sabar mengatakan Erick Thohir punya komitmen untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dengan membangun wisata yang ada di kampung-kampung.
Dengan cara ini, Cak Sabar optimis, ekonomi maayarakat bawah bakal meningkat.
“Di sinilah menunjukkan BUMN dan Pak Erick Thohir berkomitmen untuk membangun kampung-kampung di Indonesia. Sekarang di ekonomi bawah saatnya kita maju bersama Pak Erick Thohir,” ujar Cak Sabar.
Kepedulian dan perhatian Erick Thohir kepada masyarakat kelas menengah ke bawah dikatakan sangat tinggi
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut
- Erick Thohir Geram Undian Liga 4 Berjalan Kurang Transparan, Desak Gelar Drawing Ulang